Sabtu, 20 Juni 2009

Bisakah Pilpres Satu Putaran?

Ayo menghemat APBN!!!
Biaya pemilu 2009 ini menelan dana negara 50 Trilllion ! (ini versi penggelembungan yg bisa jadi ada benarnya). Konon ada yang mengatakan 22 T. Mboh mana yang bener. Mungkin memang hajatan besar ini menghabiskan biaya lebih besar dari banjir Aceh (2006) yang hanya 2 Trillion (Kerusakan Fisik versi WorldBank) Sedangkan biaya pemulihan bencana banjir Aceh ini bisa 70T dan jika dibandingkan dengan biaya pembangunan jembatan Suramadu yang hanya 4,5 Trillion.Tentunya angka yang fantastis ini perlu dilihat oleh para anggota legislatif dan elite politik sebagai angka yang perlu dilihat sebagai dana yang bisa dihemat.
Salah satunya adalah dengan mencoba membuat manuver bersama diantara para elit politik ini untuk mentargetkan PilPres SATU PUTARAN !
Demokrasi memang harus berjalan natural, demokrasi sebaiknya tidak terlalu direkayasa, dan akan lebih manteb kalau proses demokrasi berjalan karena itu memang yang terbaik. Tetapi tidaklah mungkin membiarkan alam berjalan tanpa tangan-tangan manusia, karena memang tugas manusialah yang diberi amanah untuk menuliskan perjalanan sejarahnya sendiri.
Sebenarnya kebutuhan negara selain untuk Pesta Demokrasi juga masih buanyaaaaaak. Bidang pendidikan, kesehatan, pertanian, hankam, dan lain2. Moga-moga Pilpres 2009 hanya Satu Putaran saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar